Sabtu, 11 Januari 2014

My_Biografi





Assalamu’alikum Wr. Wb......

Pada hari Rabu, 17 Mei 1995 jam 12.00 WIB di Paguyaman. Lahirlah bayi perempuan yaitu saya,dengan berat badan 3,5 kg dan tinggi badan 50 cm. Diberikan nama oleh kedua orangtua saya, dengan nama yang lumayan bagus yaitu “RATNA AMIR”..... Ayah saya bernama AMIR B.YANE... Dan Ibu saya bernama Erma Lamakaraka... Saya dilahirkan dari keluarga yang sederhana, saya anak kedua dari tiga bersaudara. Kakak saya laki-laki dan adik saya perempuan.
Setiap manusia semua memiliki sifat positif dan sifat negatif begitu pula dengan diri saya. Kalau penilaian dari diri saya sendiri, dari segi hal sifat positif yaitu saya seseorang yang bisa dibilang bertanggung jawab, tolong menolong sesama teman dalam hal kebaikan, penyabar dan setia. Sedangkan dalam segi hal sifat negatif yaitu saya cukup egois, mudah emosi, dan suka membuat orang lain kesal. Saya mempunyai hobi bermain (Volly Ball) dan mendengarkan musik.
Kisah perjalanan hidup saya ada bahagia dan ada sedihnya. Bahagianya, karena banyak sekali orang - orang yang sayang dan peduli sama saya, khususnya kedua orangtua saya yang selalu menemani hari - hari saya. Atas doa beliau sampai sekarang saya masih dalam keadaan sehat wal’afiat, saya juga tidak lupa untuk menjalankan sholat dan berdoa untuk diri saya, kedua orangtua maupun orang - orang yang saya sayangi. Saya sangat berterima kasih terhadap kedua orangtua saya yang sudah membesarkan saya dan memberikan pendidikan sampai saya bisa meneruskan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi yaitu kuliah. Dan sedihnya yaitu, saya sudah tak bersama ayah sekarang ini.
  Pertama saya pernah bersekolah di taman kanak - kanak tepatnya di TK KEMUNING, masa kanak - kanak yang cukup menyenangkan. Lalu saya lanjut ke Sekolah Dasar di SDN 07 PAGUYAMAN selama 6 tahun di SD banyak sekali kenangan yang tidak dapat dilupakan oleh teman-teman, ada suka maupun duka. Sayangnya waktu saya duduk di kelas 3 SD, saya merasakan betapa sedihnya di tinggal oleh sang ayah. YA_ALLAH... cobaan yang menimpa saya begitu berat, sampai-sampai saya pingsan saat itu dan yaaah pikiran masih anak-anak saya bahkan ingin ikut dengan ayah saya di alam kubur....hahahaha :D . ...
Semenjak itulah kehidupan saya sudah tak bercukupan, ibu saya menikahi seorang lelaki yang sama sekali saya tidak sukai... tapi saya heran loohh,,.. ternyata, ibu saya menikah lagi itu karena amanah dari ayah saya tercinta.... 6 tahun sudah saya di SD dan akhirnya lulus dengan nilai yang cukup memuaskan
Setelah itu saya meneruskan kejenjang Sekolah Menengah Pertama yaitu di SMP 03 PAGUYAMAN selama 3 tahun. dan itu masa-masa saya beranjak remaja dan mempunyai banyak teman. Saat itu juga saya mengalami banyak sekali kenangan yang tidak dapat dilupakan oleh teman-teman sampai akhirnya saya pun lulus. Kemudian lanjut kejenjang Sekolah Menengah Atas yaitu di SMKN 02 PAGUYAMAN selama 3 tahun, masa-masa ini saya sudah mulai beranjak dewasa. Karena berhubungan sekolah yang saya masuki sekolah baru, jurusannya langka, jadi dalam keadaan senang saya masuk si sekolah SMK itu dengan jurusan TKJ (Teknologi Komunikasi Jaringan)...
Pada akhirnya saya pun lulus pada tahun 2013. Saya tidak akan melupakan atas jasa guru-guru dan ilmu yang telah diajarkan waktu saya di SD, SMP, maupun SMA. Semua sangatlah bermanfaat dan berharga bagi saya.
Kemudian pada saat saya lulus SMA saya niat untuk membahagiakan kedua orangtua saya, dengan berusaha mencari pekerjaan. Setiap hari saya mondar mandir di jalan untuk mencari pekerjaan yang bisa menjanjikan masa depan. Dalam sebulan saya telah mengikuti berbagai test di beberapa instansi dan lembaga lainnya. Dan pada akhirnya semua yang saya jalani gagal, namun saya yakin itu hanya kegagalan tertunda dan belum rezeki saya. Jadikanlah semua itu pengalaman dalam bekerja dan harus kita ketahui bahwa bekerja tidaklah gampang atau mudah semua itu butuh doa, usaha dan proses. Setelah saya merasakan gagal saya yakin kegagalan adalah awal dari suatu keberhasilan.
Lalu dengan semangat saya, saya mendapat panggilan dari pihak sekolah bahwasanya saya mendapat beasiswa yang di biayai oleh pemerintah boalemo. Yang Alhamdulillah saya jalani dengan baik. dan sampai sekarang ini masih duduk di semester 1 dan Insa Allah akan memasuki semester 2. Saya mengambil Fakultas Sains Dan Teknologi dengan Jurusan Geografi. Disini saya belajar untuk bisa lebih dewasa lagi dalam menjalani hidup dan banyak sekali pelajaran atau ilmu yang saya dapat. Dengan saya meneruskan kuliah saya mempunyai lebih banyak teman lagi selain di SD, SMP, maupun SMK. Dosen-dosen  dan teman-teman dikampus ini semua ramah dan baik, di kampus inilah saya sudah jalani kurang lebih 5 bulan bersama teman-teman dengan melakukan aktifitas belajar, mengerjakan tugas bersama-sama serta jalan-jalan disaat waktu libur. Semoga kita semua “LULUS” dengan nilai IPK yang cukup baik dan semoga apa yang kita inginkan semua tercapai, kita masuk kuliah sama-sama keluarpun kita juga harus sama-sama. Amiiin
 Dalam hidup ini saya harus memiliki prinsip hidup yaitu dengan saya selalu berusaha dan selalu berdoa untuk mewujudkan cita-cita yang saya inginkan, saya yakin dan selalu optimis bahwa dibalik ini semua ALLAH SWT mempunyai rencana lain. Sampai sekarang saya mempunyai cita-cita yang masih ingin saya wujudkan yaitu jadi orang sukses, membahagiakan kedua orangtua saya dan membahagiakan orang-orang yang saya cintai dan sayangi. Saya merasa sedih sampai sekarang saya sadar bahwa saya belum bisa memberikan sesuatu yang bisa membanggakan dan membahagiakan kedua orangtua saya, mungkin suatu saat nanti saya akan dapat mewujudkannya. Amiiin
Sebelum kisah cerita sederhana ini saya tutup, saya ingin mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada keluarga, kekasih dan teman-teman yang telah membantu dan mensuport saya, baik berupa materi maupun moral sehingga semua dapat berjalan dengan baik.
Sekian kisah cerita sederhana ini saya buat, semoga bermanfaat dan bisa menginspirasi bagi yang membaca, bila ada kata-kata yang salah  mohon di maafkan. Terima kasih.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb....







Create by "RATNA AMIR"
___________Thiinaa_________